Seorang pria asal Iran menarik perhatian netizen karena bentuk badannya yang besar. Ia bahkan tak malu-malu menyebut diri sendiri sebagai Hulk dari Iran.
Di akun Instagramnya, Sajad Gharibii sudah diikuti lebih dari 34.000 follower. Ia pun memamerkan bentuk tubuhnya yang kekar dan besar dalam sejumlah foto.
Meskipun otot dada dan lengannya besar, tetapi anehnya, perut pria 24 tahun itu tetap rata. Entah bagaimana ia membentuk tubuhnya, tetapi sejumlah orang terheran-heran karenanya.
Beberapa menduga bila Sajad memakai stagen atau semacanya di bagian perut.
"Salah satu pria terseksi di planet ini," komentar Facebooker John Donovan.
Saat ini ia memiliki berat badan 155 kilogram. Ia tinggal di Bushehr, Iran dan bekerja di Power Lifting atau angkat beban.
Di sebuah status yang ditulis di Facebook, secara terang-terangan ia mengaku bernama Hulk.
Saking viralnya Hulk dari Iran ini, seorang pengguna Facebook yang tinggal di Malang, Fathi Nasrullah, mengaku telah memperlihatkan foto-foto Sajad ke temannya yang berada di Suriah.
Ia pun mengklaim bila Sajad siap bertempur di Suriah melalui status di laman Facebook-nya.
"Baguslah suruh dia ke sini. Paling enak nembak sasaran segede itu. Engga perlu dibidik, sambil merem juga kena," tulis Fathi menirukan perkataan temannya.
Sayangnya, kebenaran soal Sajad yang siap bertempur di Suriah itu belum dapat diverifikasi. Bila dilihat dari postingan Sajad di Facebook, tidak ada yang menyinggung mengenai itu. (*)
Sumber :jogja.tribunnews.com