Seorang pria asal Iran bisa jadi akan menjadi penantang terbesar kelompok ultra radikal ISIS. Ya, istilah 'terbesar' ini tampaknya tepat disematkan kepada pria bernama Sajad Gharibi ini. Bagaimana tidak, ia memang memiliki badan yang superbesar melebihi orang normal pada umumnya. Bahkan ia pun menjuluki dirinya sebagai Hulk dari Iran.
Ini terjadi setelah pria berusia 24 tahun tersebut mengklaim bahwa dirinya akan bergabung dengan tentara Iran dalam memerangi kelompok ISIS di Suriah. Rencananya itu ia sampaikan melalui akun media sosial yang sudah memiliki 127 ribu followers.
Adapun Sajad sendiri merupakan seorang atlet angkat beban dan seorang binaragawan.
Baca Juga :
Ini Dia Hulk dari Iran yang Bikin Netizen Tercengang
Ia mampu mengangkat beban seberat 180 kilogram, melebihi bobot tubuhnya sendiri. Ia juga berpartisipasi dalam sejumlah kompetisi angkat beban serta berpartisipasi dalam kompetisi binaragawan mewakili negaranya. (*/daily mail)
Sumber : jogja.tribunnews.com